Profil Fakultas Pertanian Universitas Malikussaleh

Profil Fakultas Pertanian

Fakultas Pertanian, Universitas Malikussaleh (UNIMAL) merupakan salah satu fakultas terdepan bidang pengembangan pertanian dan perikanan di Sumatera, didirikan pada tanggal 29 Desember 1989 melalui SK Menteri Pendidikan & Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 0584/0/1989. Fakultas pertanian memiliki kampus yang terletak di Jalan Medan‐Banda Aceh, Cot Teungku Nie Reuleut Kecamatan Muara Batu, Kabupaten Aceh Utara, Provinsi Aceh.

Fakultas Pertanian UNIMAL telah berperan aktif menyelenggarakan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dalam rangka mewujudkan cita‐cita bangsa menuju kemandirian dan kemakmuran. Fakultas pertanian UNIMAL hingga Juli 2015 memiliki proyeksi potensi jumlah dosen sebanyak 75 orang dengan kualifikasi pendidikan Doktor (S3) sebanyak 10 orang, pendidikan magister (S2) sebanyak 64 orang dan Sarjana (S1) sebanyak 1 orang serta jumlah karyawan administrasi dan teknisi laboratorium mencapai 20 orang.

Disamping itu, peningkatan jumlah mahasiswa dari tahun ke tahun juga sangat tinggi. Pada tahun 2015, tercatat sejumlah 1.943 orang sedang menyelesaikan program sarjananya pada Fakultas ini. Potensi tersebut dituntut selalu memperbaiki diri dan meningkatkan relevansinya guna menghadapi tantangan pertanian global terutama memasuki era ekonomi masyarakat ASEAN akhir 2015.

Pada masa yang akan datang, diharapkan Fakultas Pertanian dapat menjadi bagian yang terintegrasi dengan cita‐cita Universitas Malikussaleh menjadi Blessing University sehingga dapat menghasilkan mutu lulusan, mutu proses penyelenggaraan pembelajaran, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dengan (1) kompetensi dan inovasi tinggi, (2) cerdas dan kreatif, (3) memahami konsep pertanian dan perikanan berbasis lingkungan dan berkelanjutan, (4) memiliki jiwa interpreneurship, (5) mampu melakukan penyesuaian diri terhadap tantangan perubahan global (6) memiliki integritas, jujur dan beretika (7) mampu menjalin kerjasama dengan pihak lain, baik lokal maupun internasional.